Kamis, 19 Desember 2013

14 Desember 2013



14 Desember 2013
"Untuk saat ini lepaskanlah, nanti kau akan mendapatkannya kembali"

Rabu, 11 Desember 2013

my dream team K46 Basket Ball......

Setelah lulus dari SMA di jayapura, saya berniat melanjutkan bermain basjet di kuliah dan saya mempunyai keinginana mempunyai team basket terdiri dari teman2 se-angkatan yg bisa diandalkan sehingga sy mulai mencari sesuai posisi yg saya butuhkan.

1. Center
Pada saat matrikulasi sy melihat seorang pria yg tingginya sekitar 190an cm, lalu sy mulai berpikir bahwa dia bisa saya jadikan center di tim basket dan sy berharap semoga dia ank jurusan teknik kimia. Ternyata bak gayung bersambut, orang tersebut adalah Rommy Prastikharisma a.k.a Janggo adalah mahasiswa tekkim. Singkat cerita ternyata dia juga suka maen basket dan posisinya center, ya udah sy ajakin maen basket di dekat jurusan Biologi dan ternyata bisa di andalkan...... mulai saat itu saya mulai mencari teman2 yg lain utk membuat team basket sehingga impian sy di masa sekolah dulu dapat terealisasikan.


2. Playmaker
Suatu sore di lapangan basket tekkim sy ikut bermain basket (cuma main shoot 3 point saja), saya melihat ada anom dan teman-teman yang lain sedang bermain basket. Saat itu saya melihat cara anom mendribel bola dan begitu juga dalam melakukan drive masuk utk melakukan lay up...... dari situ saya mulai merasa mendapatkan pemain untuk posisi playmaker. Ternyata ketika di masa sekolah ternyata I Gusti Nyoman Anom a.k.a Nyomi adalah pemain basket akan tetapi sempat vakum, maka dari itu saya sering ngajak anom untuk main basket supaya bisa meningkatkan kembali potensi dan stamina dia dalam bermain basket

3. Shooter
Teringat di malam hari saat saya bersama teman2 K46 sedang mengecat lapangan basket karena angkatan saya sedang melakukan KPP Internal (salah satunya lomba basket). Ketika di saat pekerjaan telah usai, kami sempat bermain-main sebentar sembari bersenda gurau walaupun hari telah gelap. Ada hal yang membuat saya kagum karena Taufan Sumantri a.k.a N'Doweh ternyata hebat dalam melakukan shoot 3 point walaupun cahaya (lampu penerang) di sekitar lapangan kurang memadai, saat itu sy yakin kalau dia bisa menjadi shooter team saya (kelak menjadi partner sy di lapangan basket..... hehehehehe).

4. Power Forward
team sudah hampir terkumpul tinggal butuh seorang PF, sempat bingung juga karena belum tahu siapa yg cocok main di posisi ini....... Masa harus saya? Tapi pernah dengar dari mas puspo (kapten basket angk 2003) kalau ada anak cina dari tulung agung yg jago basket di angkatanku, sempat sy pikir itu pak tua berjanggut (yohanes) tp ternyata Bagus Okti a.k.a Thien Long.

5. Dan Lain-Lain
Ya.... saya punya teman2 yg bisa saya andalkan dan di percayakan, walaupun harus mengganti seluruh tim intipun saya tetap percaya. ada Angga Permana (Best Deffender.... pelatihku aja mengakuinya), Satrio Pamungkas (Hisasi Mitsui.... tengoklah komik slam dunk), Ganes Aditya (Jump-nya tinggi neh), Agy Yoga (ini dulu pemain juga neh semasa sekolah)




Bermain bersama mereka di event Chemical Games (acara olahraga tiap tahunan di jurusan tek.kimia ITS antar angkatan) ataupun sparing sama jurusan lain merupakan salah satu kenangan yang indah. 

5 bulan + 1 minggu + 1 hari = 18 september 2013

5 bulan + 1 minggu + 1 hari = 18 september 2013

Butuh waktu yang lama untuk bertemu, karena sama-sama sibuk (yang satu sibuk thesis dan yang satu sibuk pabrik) sehingga akhirnya baru bisa terlaksana pada saat itu. Walaupun dalam 1 hari cuma bisa ketemuan maksimalnya kurang lebih 3-5 jam tapi tidak apa-apa karena biar bagaimanpun patut di syukuri..... 
Kalau boleh meminta, maka sy ingin di makasar lebih lama lagi dan juga saya berharap waktu itu berjalan dengan lambat sekali  hehehehehehe.
Dengan begini banyak hal yang dapat saya pelajari dan berguna untuk kedepannya. Kalau dalam hidup segala sesuatu dengan mudah di capai maka hidup akan terasa membosankan jadi jalani saja semua dan ambil segala sesuatu yang bisa di jadikan sebagai pelajaran hidup :)

Pantai Losari



Senin, 05 Agustus 2013

happy birthday #NRST2ARTI

1 agustus 2013
ya, tanggal itu saya nantikan dari satu bulan yang lalu karena ada rencana besar yg mau saya lakuin :)
bukan karena mau terima gaji
bukan pula karena mempersiapkan hari kemerdekaan negaraku yg tercinta ini
tapi
ada yang ulang tahun dan saya pengen ngasih sesuatu hehehehehe
hanya saja yg menjadi kendala itu karena saya sedang di tengah hutan (baca : on site)
sempat hopeless karena bakal gagal tapi ternyata ada sedikit pencerahan
dan akhirnya mulai bergerak dalam beberapa hari walaupun sempat mepet mendekati hari perayaannya
berkat bantuan kak VW akhirnya bisa terwujud juga
klu gak ada kak VW mungkin bisa-bisa gak bakal terwujud
walaupun gak sempat ngasih langsung, tp setidaknya keinginan saya terwujud :)
hanya saja kadonya belum sempat, mungkin nanti pas saya ke sana :)

yah...... pokoknya

Selamat Ulang Tahun yang ke 25 #NRST2ARTI


Senin, 24 Juni 2013

hujan di bulan juni

langit mendung menghiasi pagi hari
seakan menutupi cahaya sang mentari
dinginnya udara pun seakan membalut jiwa ini
layaknya kabut yang menyelimuti hijaunya hutan di sekitarku 

tetap setia menatap langit dari jendela kamar
walaupun butiran hujan tak kunjung tiba
tetap akan kunantikan dengan sabar
hingga dia tiba dan menggoreskannya di jendela

sehingga mewujudkan korelasi antara tanah dan hujan
yg nafasnya seakan membangkitkan semua cerita yang kuimpikan
menjadi harapan untuk masa depan
yang tak tahu entah kapan dapat di wujudkan

yah..... mungkin saya merindukan hujan
hujan di bulan juni

Minggu, 23 Juni 2013

ANOMALI


malam terasa panjang, sudah begitu saya pun tak kunjung terlelap
pikiran yang entah dari kemarin kalang kabut
mimikirkan suatu "anomali" yg ada dalam hidup ini
tak pernah terpikirkan akan seperti ini
bila di pikirkan dengan logika maka hasilnya tak mungkin seperti ini
tapi kenyataannya benar-benar berbeda jauh.........
jauh........ 
dan sangat jauh skali dari pemikiran yang menggunakan logika
malam ini benar-benar butuh tempat untuk "nyampah"......
karena "anomali" ini benar-benar semakin berat
mencoba memaksa jiwa dan raga ini untuk tetap positif thingking mungkin opsi terbaik sehingga memperpanjang limit toleransi
dari kata-kata diatasa kayaknya ada yang janggal di hati
kata "mungkin" sepertinya benar-benar menjanggal di hati
lebih baik kata "mungkin" harus ku hapus karena menandakan suatu keraguan
biar "anomali" ini bisa terlewatkan walaupun butuh waktu yang cukup lama.

Selasa, 11 Juni 2013

11 Juni 2013

11 juni 2013

ya, hari ini saya ulang tahun yang ke 25 tahun.......
ulang tahun perak......
puji dan syukur saya panjatkan ke TUHAN YESUS yang telah memberikan umur yang panjang ke pada saya.......
lalu kedua orang tua, adik dan kakak yang selalu mengingat dan mengucapkan kepada saya...... terima kasih untuk segalanya yang telah di berikan kepada saya
lalu teman-teman, om , tante bapak2, ibu2, dan semua orang yang menyempatkan diri memberi ucapan kepada saya
lalu terakhir buat seseorang yang spesial.....
terima kasih banyak untuk kue ulang tahun yang sudah disediakan walaupun tidak sempat saya cicipin karena saya lagi di site (seumur hidup baru kali ini ada yg ngasih kue ultah pas saya ultah hahahhahahahhahah)
oh iya...... meskipun hari ini sinyal telkomsel hilang-hilang terus menerus tanpa sebab yg pasti tapi tetap bukan penghalang...... untuk mencari sinyal supaya komunikasi gak terputus hehehehhehehehhe
trims to my princess nrst2arti untuk kue ulang tahunnya

Senin, 10 Juni 2013

WISUDA antara SENANG dan SEDIH

Minggu 13 maret 2011 merupakan hari bersejarah di hidup saya.... karena pada hari itu saya telah memegang gelar Sarjana Teknik yg sudah 4,5 tahun saya kejar......
Moment itu mungkin tidak akan saya lupakan dalam hidup saya krn ada 2 hal yg saya rasakan di waktu  yg bersamaan ketika keluar dari pintu Graha ITS
moment yang MENYENANGKAN dan MENYEDIHKAN
ya..... mungkin itu kata yg tepat untuk menjelaskannya
bila kau keluar dr Graha ITS dengan map berisikan ijazah saat wisuda dengan wajah tersenyum pasti semua orang sudah biasa dan mampu membayangkannya serta menjelaskannya akan tetapi bila kau keluar dengan wajah sedih itu patut di pertanyakan, mengapa di moment yg di penuhi tawa bahagia itu kau malah merasa sedih?????????
Hal yang aneh tp yah itu pergulatan hati yg pernah saya jalani......
kau bila di posisi ini pasti bingung krn harus keluar dengan wajah senang atau sedih????
SENANG karena sudah WISUDA
atau SEDIH karena kau keluar pintu graha dan tak kau harus datang ke siapa karena tak ada siapa2 yang menunggumu di luar, sedangkan orang lain datang dengan penuh kecerian kearah orang tua dan saudara-saudaranya.Jadi saya hanya wisuda sendirian tanpa ditemani tahu ortu dan sudaramu krn kau tidak memberitahukan mereka alias WISUDA DIAM-DIAM tapi beruntunglah saya masih mempunya teman2 dan keluarga tekkim yang masih setia dan menyambut saya di depan graha sampai2 tanpa saya sadari bahwa hanya saya saja yang wisudawan yang diarak dari graha sampai ke tekkim ITS dan yang lainnya pada pulang dengan orang tua masing2 
Dari hari kehari sebelum wisuda saya memasang status : H- (sekian) untuk pengakuan dosa
banyak teman2 yg bertanya-tanya dan menebak2 tapi tetap tak pernah saya memberitahukan mereka. Begitu juga dengandosen pembimbingku pun bertanya apakah ortu saya datang atau tidak tp tetap saja tidak saya beri mencari berbagai alasan.......
Hingga tiba pada harinya pun saya tidak menceritakan kepada siapa2  kecuali partner Tugas Akhir saya...... walaupun sempat di nasehatin tp tekad sy sudah bulat, apapun resikonya tetap saya ambil. 
Tak pernah terpikirkan kalau akan wisuda dalam keadaan seperti ini tp itulah realita hidup.......
Tiap pilihan pasti ada resiko, jadi jangan cuma mau memilih yang menyenangkan saja tapi harus siap menanggung resiko yang ada.


10 juni 2013

10 Juni 2013......

Ya, hari ini tanggal 10 juni 2013......
Entah kenapa hari berlalu begitu cepat sekali.......
apa mungkin krn pagi hari ini di mulai dgn hujan? 
atau apa mungkin karena besok saya mau assesment (walaupun belum fix)? 
atau apa mungkin karena besok hari spesial buat saya????? 
ah apapun itu mungkin hanya perasaan saya saja......
waktu akan terus berlalu, biarkan saya menikmatinya.......


Kamis, 06 Juni 2013

Janji Juni

JANJI JUNI

Janji adalah suatu hal yg kau sepakati dgn seseorang ataupun kelompok dimana seperti suatu kontrak psikologis yg suatu saat harus kau penuhi atau lakukan

Juni adalah bulan ke 6 dalam kalender penanggalan yg sering kita gunakan.

Janji Juni ini adalah janji saya untuk bulan juni, janji kepada Dia. Dia, sesorang yg saya ajak untuk mewujudkan permintaan saya  tapi saya lupa apa konsekuensi dr hasil yg saya terima bila janji itu terwujud hehehehheh

Terima kasih banyak buat Dia yang sudah mau mewujudkan permintaanku sehingga sekarang saya coba mengingat kembali semua janji yg telah terucap sehingga akan ku lakukan.

Oh iya, bila kau berjanji apalagi dengan pose yg elegan maka kau harus mewujudkan janji tersebut. Boleh saja kau lupakan/ingkar janji bila yg kau ajak berjanji itu manusia (Kalau bisa hars di wujudkan, kan ada pepatah kuno : janji adalah utang) tapi bila kau berjanji kepada Tuhan maka WAJIB segeralah kau laksankan hehehehehehhe

Cobalah untuk meniru sang mentari (matahari) yg selalu berjanji untuk bersinar di hari esok sesaat sebelum terbenam :)

Trims God, sy akan melaksankan apa yg telah saya janjikan.

Rabu, 15 Mei 2013

Secret admirer


Secret admirer atau pengagum rahasia......
Kayaknya semua orang sudah pada tahu tentang topik ini tapi sy coba menjelaskan dari sudut pandang saya (kalau ada yg salah-salah harap di maklumin yow hehehehehe)
Secret admirer adalah seseorang yang mengagumi orang lain secara sembunyi-sembunyi alias tanpa diketahui oleh sang target.

Rutintas seorang Secret admirer : 

# pantengin FB target
# ngikutin twitter
# nanyain tentang si target ke seluruh teman2nya (kayak nyari info gitu)
# ngelihatin si target walaupun dari jauh (apalagi ngelihatin dari 5 rumah dari kosan si target meskipun harus sembunyi-sembunyi)
# dll
Sebenarnya cara ampuh untuk menghilangkan status Secret admirer adalah dengan memberanikan diri menunjukan diri kepada sang target. Itu kunci utama karena dengan kita memberanikan diri maka sang target secara perlahan-lahan akan memahami tapi klu seandainya tidak memberanikan diri maka siap-siap sang target  akan diambil orang lain bahkan mungkin di ajak nikah sama org lain hahahahaha

maka itu agar kekagumanmu tidak hanya dipendam di dalam diri sendiri maka segera beranikan diri...... banyak pepatah kuno yg berbunyi : "banyak jalan menuju roma."
nah bila kau telah memberanikan diri maka secara perlahan-lahan dan tanpa kau sadari akan ada banyak cara untuk menunjukan pada sang target bahwa disini ada org yg kagum pada dia krn biasanya semua berawal dr kekaguman seperti dia baik, dia cantik, dia makai kaca mata dll.... jadi berawal dari kekaguman sampai akhirnya bisa terwujud dalam satu hubungan yg mungkin nantinya bisa ending dgn di tandai janur kuning dan tenda biru. 
Ya sekian dari saya.... smoga bermanfaat.

Senin, 25 Maret 2013

AGRU (Acid Gas Removal Unit)


Pada umumnya komposisi gas alam yang ada di bumi ini mengandung zat-zat asam (misal CO2, H2S, dll), karena kondisi LNG pada temperatur yang sangat rendah maka itu zat-zat asam ini harus di hilangkan terlebih dahulu. Dampak yang di takutkan salah satunya adalah mengakibatkan korosi pada tubing-tubing dari MCHE (Main Cryogenic Heat Exchanger). Di AGRU ini ada 2 proses utama yaitu Absorbsi dan Stripping (biasa juga disebut regenerator). Absorbsi adalah proses pemisahan bahan dari suatu campuran gas dengan cara pengikatan bahan tersebut pada permukaan absorben cair (mis : DEA, MDEA, aMDEA, dll) yang di ikuti dengan pelarutan, kondisi operasi pada proses absorbsi berlangsung pada Tekanan tinggi dan temperatur rendah. Stripping adalah suatu proses pelucutan dimana gas-gas asam yang terlarut oleh absorben cair akan di pisahkan dengan cara pemanasan, kondisi operasi pada proses stripping berlangsung pada Tekanan rendah dan temperatur tinggi. Gas asam yang telah di pisahkan dari natural gas akan di bakar atau di cairkan tergantung kebijakan tiap perusahaan.